UJI CEMARAN BAKTERI COLIFORM PADA JAMU MENGGUNAKAN METODE MOST PROBABLE NUMBER DI KECAMATAN GUNUNGPATI
Abstract
Jamu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan salah satunya sebagai antibakteri akan tetapi dari beberapa penelitian menunjukkan kasus jamu tercemar bakteri. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cemaran bakteri coliform pada jamu di wilayah Gunungpati. Penelitian ini menggunakan metode observasional dengan rancangan cross sectional. Sampel penelitian ini adalah 2 jenis jamu yaitu jamu beras kencur dan kunir asam yang dijual di Kecamatan Gunungpati Kota Semarang. Dari hasil penelitian dari total 11 sampel terdapat tujuh sampel yang tercemar bakteri coliform dua diantaranya terkonfirmasi bakteri coliform Escherichia coli sehingga jamu yang layak dikonsumsi sejumlah tiga sampel (36,36%).
References
Fhitryani S, Suryanto D, Karim A. Pemeriksaan Escherichia coli, Staphylococcus aureus dan Salmonella sp. pada Jamu Gendong yang dijajakan di Kota Medan (The Investigation of Escherichia coli, Staphylococcus aureus and Salmonella sp. on Traditional Herbal are sold in Medan). Jurnal Biologi Lingkungan, Industri, Kesehatan. 2017:3: 143.
Suryani Y, Taupiqurrahman O. Mikrobiologi Dasar. Universitas Islam Negeri Gunungjati. LP2M UIN SGD Bandung. 2021:1:152.
Staff pengajar bagian mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Buku Ajar Mikrobiologi Kedokteran. Bina rupa aksara publisher. 2015:2:196.
Ulfah UH, Harianie L, Kusmiyati N, Fitriasari PD. Buku Panduan Praktikum Mikrobiologi Umum. Jurusan biologi fakultas sains dan teknologi Universitas Islam Negeri (UIN). 2018;33-36.
Huda M. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Jumlah Bakteri Pada Jamu Beras Kencur Yang Dijual di Pasar Tradisional Kota Bandar Lampung. Jurnal Analis Kesehatan. 2015:4:436.
Andris NF, Rohmah Y, Fatmalia N. Deteksi Cemaran Bakteri Dengan Variasi Lama Waktu Penyimpanan Jamu Beras Kencur Pada Suhu Kulkas Menggunakan Metode Angka Lempeng Total. Jurnal Sains AAK Delima Husada Gresik. 2019:9:67.
Erfiani F, Putu R, Sanusi M. Pengaruh Masa Simpan terhadap Jumlah Koloni Bakteri Jamu Gendong Beras Kencur di Pasar Banyuasri Singaraja. Jurnal Pendidikan Biologi Undiksha. 2016:3:16.
Copyright (c) 2024 Siti Nur Chasanah, Muhammad Iqbal Assegaf, Adhitya Naufal Pribadi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.