PENGARUH TERAPI MUROTTAL AL-QUR’AN UNTUK MENURUNKAN TINGKATAN STRES PADA PENYALAHGUNA NARKOBA DI PANTI REHABILITASI AL-KAMAL SIBOLANGIT CENTRE

  • Aulia Ziqri FK UISU
  • Bania Maulina FK UISU
  • Dewi Yanti Handayani FK UISU
  • Marzuki Samion FK UISU
  • Zaim Anshari Siregar FK UISU
Keywords: penyalahgunaan narkoba, stres, terapi murottal Al-Quran

Abstract

Penyalahgunaan narkoba merupakan gangguan mental yang tidak hanya memiliki dampak terhadap lingkungan sosial saja tetapi juga berdampak besar terhadap kondisi psikologis individu yang bersangkutan, salah satunya dapat menyebabkan stres. Belakangan ini terapi murottal Al-Qur’an sebagai salah satu proses relaksasi yang dianjurkan dalam Islam, dipercaya mampu memberikan ketenangan dan diperkirakan mampu menurunkan tingkatan stres. Penelitian eksperimen ini dilakukan untuk  mengetahui efektifitas terapi murottal Al-Qur’an terhadap penurunan tingkat stres penyalahgunaan narkoba di panti rehabilitasi Al-Kamal Sibolangit Centre. Penelitian ini menggunakan Depression Anxiety Stress Scale (DASS) yang terdiri dari 42 item pertanyaan. Untuk memperoleh data yang relevan mengenai tingkatan stres. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji Paired Sampel t-Test. Penelitian menemukan bahwa terapi murottal Al-Qur’an efektif menurunkan tingkat stres pada penyalahguna narkoba di Panti Rehabilitasi Al-Kamal Sibolangit Centre (p= 0,000).

Published
2020-07-13
Section
Artikel Penelitian