HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN KEPATUHAN VAKSINASI COVID-19 PADA LANSIA DI KELURAHAN BABURA KECAMATAN MEDAN SUNGGAL

  • Kanaya Tamita Universitas Islam Sumatera Utara
  • Hardy Hasibuan Universitas Islam Sumatera Utara
  • Lucia Aktalina Universitas Islam Sumatera Utara
  • Cana Rifiza Rahmawani Saragih Universitas Islam Sumatera Utara
Keywords: Lansia, Pengetahuan, Vaksinasi COVID-19

Abstract

Coronavirus Disease-19 (COVID-19) merupakan suatu penyakit menular yang disebabkan oleh virus Corona yang telah menjadi pandemi diseluruh dunia termasuk Indonesia. Dengan penyebaran yang semakin hebat, WHO mendorong seluruh negara dalam mengembangkan vaksin COVID-19 dengan tujuan untuk membentuk herd immunity. Pada 13 Januari 2021, program vaksinasi tahap pertama di Indonesia telah dimulai. Terkait program vaksinasi COVID-19, terdapat perhatian khusus terhadap lansia yang umumnya memiliki penyakit komorbid yang dapat memperburuk keadaannya apabila terjangkit COVID-19. Pengetahuan lansia tentang vaksinasi COVID-19 merupakan hal yang sangat penting untuk menghindari peningkatan kasus COVID-19 yang semakin tinggi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dengan kepatuhan vaksinasi COVID-19 pada lansia di Kelurahan Babura Kecamatan Medan Sunggal. Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik dengan metode cross-sectional dan jumlah sampel sebanyak 83 orang. Analisis data mengunakan uji Fisher. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan dengan kepatuhan vaksinasi COVID-19 pada lansia dengan memiliki nilai p= 0,018.

Published
2022-06-01
Section
Artikel Penelitian